Selasa, 17 Desember 2024

Diduga Terkait Masalah Keluarga, Suami di Pelalawan Tikam Istri Membabibuta

Administrator - Senin, 15 April 2024 10:57 WIB
Diduga Terkait Masalah Keluarga, Suami di Pelalawan Tikam Istri Membabibuta
viralnasional.com -PELALAWAN - Pembunuhan sadis terjadi lagi di Kabupaten Pelalawan, Riau, Ahad (14/4/2024). Kali ini, seorang suami tega menghabisi nyawa istrinya sendiri.

Baca Juga:
Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto melalui Kasat Reskrim, IPTU Kris Tofel Senin (15/4/2024) membenarkan hal tersebut.

"Iya benar, ada peristiwa pembunuhan seorang suami bunuh istrinya sendiri. Namun berselang enam jam kemudian pelaku berhasil kita tangkap dari pelariannya," ujar Kasat Reskrim Iptu Kris Tofel kepada CAKAPLAH.com Senin (15/4/2024).

Menurut penuturan Kasat, identitas korban Mona Fidyawatu Gule (24) warga di desa Betung Kecamatan Pangkalan Kuras. Sementara pelaku kata Kasat Kris Tofel, adalah Herman Laia (22) merupakan suami korban.

"Untuk tempat kejadian perkara berada di rumah abang kandung Korban, Arjon Gule (saksi) tepatnya di kamar mandi di desa Pesaguan RT 003 RW 006, Kecamatan Pangkalan Lesung," Cakapnya.

Awal kejadian ini, jelas Kasat Kris Tofel, korban menumpang tinggal di rumah abang kandungnya, terhitung sejak Rabu (10/4/2024). Tiba-tiba pada Ahad (14/4/2024) pelaku mendatangi lokasi.

"Lalu ia masuk kerumah dan menemukan korban di kamar mandi. Tanpa ampun pelaku menikam korban dengan memakai pisau tajam pada bagian dada. Korban pun terkapar bersimbah darah. Setelah itu pelaku langsung meninggalkan korban," kata Kasat Kris Tofel.

Berselang beberapa jam, dari kejadian ini, ujar Kasat Reskrim IPTU Kris Tofel pelaku berhasil ditangkap dirumah saudaranya, di Sorek Satu Kecamatan Pangkalan Kuras. "Untuk motif sementara pembunuhan ini terkait masalah keluarga," ucap Kasat Kris Tofel.***

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Suami Tikam Istri hingga Tewas saat Live Karaoke di Medsos
Dahsyat! Suami Tikam Istri Pakai Gunting hingga Tewas
komentar
beritaTerbaru