Selasa, 17 Desember 2024

Untuk Meningkatkan Kualitas, Alfamart Latih Komunitas UMKM Dumai

Administrator - Selasa, 30 Juli 2024 19:01 WIB
Untuk  Meningkatkan Kualitas, Alfamart Latih Komunitas UMKM Dumai
Pelatihan UMKM yang diselenggarakan Alfamart
viralnasional.com - Berkomitmen terhadap kemajuan sektor UMKM di Kota Dumai, Alfamart memberikan pelatihan kepada setidaknya 50 pengusaha UMKM lokal Dumai. Diselenggarakan di Hotel Patra, Selasa (30/7), Alfamart bekerja sama dengan Dinas Perdagangan Kota Dumai untuk menjadi narasumber bagi pelaku UMKM binaan Dinas Perdagangan.

Baca Juga:
Materi yang diberikan Alfamart adalah seputar bagaimana produk UMKM bisa naik kelas dengan meningkatkan standarisasi produksi, pembuatan izin MD/ PIRT, label halal, higienitas produk dan lainnya agar produk UMKM bisa memenuhi standar yang ditetapkan regulator dan pemasar ritel modern.

Fridarson, Kepala Dinas Perdagangan Kota Dumai menyambut baik atas kesediaan Alfamart menjadi narasumber pada kegiatan ini.

"Pelaku UMKM bisa menimba wawasan, pengetahuan dan keilmuan untuk tingkatkan pemasaran. Karena muaranya adalah demi meningkatkan kesejahteraan UMKM," tambahnya.

Senada, Gunawan, Branch Manager Alfamart Pekanbaru mengungkapkan bahwa pihaknya tentu senang bisa diajak berkolaborasi dalam kegiatan ini. Karena Alfamart sejatinya memiliki visi yang salah satunya adalah berorientasi kepada pemberdayaan pengusaha kecil.

"Alfamart terbuka terhadap potensi produk-produk UMKM lokal, bagaimana kami ingin merangkul sektor UMKM untuk tumbuh bersama. Khususnya di wilayah Kota Dumai. Dan kami bangga menjadi pihak yang dipercaya Dinas Perdagangan untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan untuk tingkatkan kulaitas produk UMKM secara keseluruhan," jelas Gunawan.

Ia juga mengtakan bahwa Alfamart ingin semakin banyak memberikan manfaat dan kontribusi bagi masyarakat Kota Dumai.

Dari kegiatan ini, para peserta bisa mendapat ilmu dan pengetahuan praktis yang bisa langsung mereka terapkan dalam usaha mereka.

Seperti pengakuan Zahra, salah satu peserta pelatihan,"Kegiatan ini bagus ya, kami para pelaku bisa dapat ilmu baru terutama dari ritel modern, apa saja cara agar produk kami ini bisa makin bagus, makin dikenal dan kalau bisa kualitasnya sama dengan produk yang dibuat pabrik besar. Kami sangat butuh masukan seperti ini.***(ant)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Cek Utang Anda, Sudah Dihapus Prabowo atau Tidak?
Presiden Prabowo Bakal Hapus Utang Petani dan Nelayan serta UMKM di Bank?
PHR Angkat Perekonomian Masyarakat Rokanhilir dengan UMKM
komentar
beritaTerbaru