Kamis, 24 April 2025

Belum Berizin, Kenapa Pasar Malam Duluan Menutup Jalan HR Soebrantas

Administrator - Kamis, 17 April 2025 20:37 WIB
Belum Berizin, Kenapa Pasar Malam Duluan Menutup Jalan HR Soebrantas
F-sepdum
Wahana permainan anak anak yang dibangun sebelum mengantongi izin dan sebelum hari jadi Kota Dumai

viralnasional.com -Dumai --- Masyarakat Dumai senantiasa mendukung kegiatan hari Jadi Kota Dumai ke 26 tahun 2025. Namun ironinya momen ini kerap adanya pelanggaran, sebab kendati belum mengantongi izin dari kepolisian namun Dinas Perhubungan Dumai telah mengambil langkah sendiri menutup badan Jalan HR Soebrantas untuk kegiatan pasar malam atau gelanggang permainan anak anak.

Baca Juga:

Penutupan Jalan utama HR Soebrantas yang terlalu cepat diawal bulan April 2025 menuai komplain dari masyarakat pengguna Jalan. Padahal kegiatan hari jadi Dumai baru akan berlangsung pada 23 April 2025 hingga 4 Mei 2025 mendatang.

Tetapi kenapa pasar malam duluan dibangun dan menutup Jalan protokol tersebut yang sangat mengganggu kelancaran lalu lintas.

"Kita mendukung hari jadi Dumai, tetapi pindahkan pasar malam ke tempat lain sehingga Jalan HR Soebrantas bisa berfungsi sebagaimana Jalan, " kata Sukirman warga Jalan Jenderal Sudirman yang mengaku kecewa harus berhadapan dengan kemacetan disekitar an pasar buah.

Kenapa harus Jalan HR Soebrantas yang ditutup, kan ada lahan parkir Pemko dan lapangan Bukit Gelanggang. Kenapa tidak disana dibangun sehingga tak mengganggu lalu lintas. "Kami kecewa, minta aparat kepolisian menindaklanjuti keluhana masyarakat ini dan mengalihkan kegiatan pasar malam tersebut, " tutur Imran warga Merdeka Lama.

Pria low profile ini, mengatakan penutupan secara tiba-tiba tanpa ada pemberitahuan atau sosialisasi tersebut sangat menggerogoti hak hak masyarakat .

"Memang sebelum nya Jalan ini ditutup digunakan car free day dan car free night tetapi penutupan diawali dengan sosialisasi masyarakat, " katanya lagi.

Solusinya pindahkan pasar. Malam ke lokasi yang tak mengganggu pengguna Jalan. Demisioner

Demisioner Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Dumai M Ikhsan menuturkan mengaku kurang tepat rasanya penggunaan jalan umum itu di jadikan tempat seperti wahana begitu, yang notabene nya menutup akses jalan 24 jam full.

"Saya mendukung Hari Jadi Kota Dumai, tapi alangkah baiknya kegiatan yang dilaksanakan tidak mengganggu pengguna Jalan apalagi sampai menutup, " tuturnya. ***(ant)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Seling Komedi Putar di Bazar UMKM Putus, Orang Tua Anak Tepekik Melolong
Putaran Suap Rp60 Miliar dalam Kasus Wilmar, Permata Hijau, dan Musim Mas
Masyarakat Dumai Kesal Jalan HR Soebrantas Ditutup, Kenapa tak di Bukit Gelanggang
Karutan Pimpin Penggeledahan Blok Tahanan, Ditemukan Handphone dan Barang Terlarang
Apa Urgensinya, Tempat Permainan Anak-anak Dibangun di Badan Jalan Soebrantas
BPK ke Dumai, Wako : OPD Agar Bekerjasama Memberikan Data
komentar
beritaTerbaru