Rabu, 19 Maret 2025

Mencoba Merampas Motgr yang Sedang Melintas, Maling Duel dengan Pemilik Berakhir Tewas

Administrator - Selasa, 18 Maret 2025 06:53 WIB
Mencoba Merampas Motgr yang Sedang Melintas, Maling Duel dengan Pemilik  Berakhir Tewas
f-ilustrasi
viralnasional.com - Pekanbaru - Miris nasib seorang warga Pekanbaru, Riau, Nelson Maruli Tua Siregar (56), ia harus merenggang nyawa ditikam maling ketika kendaraanya akan dirampas oleh pelaku. Dan sebelum korban meninggal antara pelaku dan korban sempat duel.

Baca Juga:
Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra mengatakan aksi terjadi di Jalan Air Dingin, Bukit Raya. Saat itu, pelaku menggasak motor yang dipanaskan pemilik di depan ruko.

"Awalnya korban sedang memanaskan motor di depan ruko. Tiba-tiba datang dua orang tak dikenal langsung membawa sepeda motor," kata Berry, Senin (17/3/2025).

Saksi Amir Rais (27) yang melihat aksi dua pelaku langsung berteriak 'maling'. Warga lain yang mendengar teriakan langsung mengejar pelaku.

Pelaku ditendang hingga akhirnya terjatuh dan meninggalkan sepeda motor yang akan dicuri BM 4836 FA jenis Aerox. Setelah jatuh, satu pelaku coba merampas motor korban yang sedang melintas.

"Korban sempat berkelahi dengan pelaku dan menurut keterangan saksi, pelaku berusaha melarikan motor korban. Bahkan warga lain coba menghadang, namun gagal," katanya.

Tak lama, warga menemukan korban telah tergeletak di pinggir jalan bersimbah darah. Bahkan, posisi korban masih pakai jas hujan, sepatu dan sarung tangan.

"Ditemukan sarung pisau di lokasi. Korban meninggal dunia dan telah dibawa ke RS Bhayangkara untuk keperluan visum," kata Berry. *** (astj/dtc/astj)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru