Kamis, 24 April 2025

Manchester United Kirim Chelsea ke League usai Juara Piala FA

Administrator - Minggu, 26 Mei 2024 08:04 WIB
Manchester United Kirim Chelsea ke League usai Juara Piala FA
f-ilustrasi
viralnasional.com -- Keberhasilan Manchester United memenangi Piala FA memastikan mereka lolos ke Liga Europa musim depan. Chelsea harus puas bermain di Europa Conference League sedangkan Newcastle United harus gigit jari.

Baca Juga:
MU mengakhiri Premier League musim ini dengan finis di urutan delapan dengan 60 poin. Dalam kondisi ini, mereka takkan berpartisipasi di kancah Eropa musim depan. Namun Piala FA mengubah nasib Setan Merah.

Kemenangan 2-1 atas Manchester City di final, Sabtu (25/5) memastikan mereka lolos ke Liga Europa. Sebab Piala FA menyediakan tiket ke kompetisi tersebut, bersama dengan peringkat lima klasemen akhir Premier League, yakni Tottenham Hotspur.

Seandainya City yang menjadi juara Piala FA, maka slot kedua Liga Europa akan diberikan kepada Chelsea yang finis di urutan enam Liga Inggris. Namun kemenangan MU memastikan The Blues 'turun kelas' ke Conference League.

Nasib apes dialami Newcastle. Seandainya City menang, mereka akan mengambil jatah Conference League yang 'ditinggalkan' Chelsea. Kini mereka harus menghadapi kenyataan harus absen di kancah Eropa musim depan. Tujuh slot Eropa dari Inggris telah terisi penuh, dan MU yang mengambil jatah terakhir.

Daftar Juara Piala FA: MU Sudah 13 Trofi, Tempel Arsenal

Wakil Inggris di Eropa musim depan

Liga Champions: Manchester City, Arsenal, Liverpool, dan Aston Villa

Liga Europa: Tottenham Hotspur dan Manchester United

Europa Conference League: Chelsea

sumber :detik.com

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Barcelona Merayakan Kemenenangan usai Tumbangkan Dortmund 4-0
Polri Tindak Lanjuti Lonjakan Kendaraan di Gerbang Tol Selama Operasi Ketupat 2025
Wamendagri Apresiasi Polri Atas Inovasi Rekayasa Arus Mudik
H-3 Lebaran Idul Fitri 1446 H Kendaraan Sumbu Tiga Dilarang Beroperasi
Pemerintah Telah Mencairkan Anggaran untuk Membayar THR ASN Senilai Rp 23,34 Triliun
Selain Kapolda Riau Irjen Iqbal, Tiga Kapolres dan Wadir di Riau Ikut Dimutasi
komentar
beritaTerbaru