Minggu, 15 Desember 2024

Uni Eropa Peringatkan Israel-Hamas Laksanakan Gencatan Senjata di Gaza

Administrator - Selasa, 11 Juni 2024 07:42 WIB
Uni Eropa Peringatkan Israel-Hamas Laksanakan Gencatan Senjata di Gaza
f-ilustrasi
viralnasional.com -- Uni Eropa menyerukan agar resolusi Dewan Keamanan PBB untuk gencatan senjata di Gaza, Palestina, segera diimplementasikan. Uni Eropa meminta Hamas dan Israel untuk melaksanakan proposal tiga tahap dalam resolusi itu.

Baca Juga:
"UE mengingat kembali dukungan penuhnya terhadap peta jalan komprehensif yang disampaikan oleh Presiden Amerika Serikat Joe Biden. Kami mendesak kedua belah pihak untuk menerima dan melaksanakan proposal tiga tahap tersebut," kata Uni Eropa dalam pernyataannya seperti dilansir Al Jazera, Selasa (11/6/2024).

Uni Eropa mengatakan siap untuk berkontribusi untuk mewujudkan perdamaian. Serta, katanya, berkoordinasi untuk membangun kembali Gaza.

"UE siap berkontribusi dalam menghidupkan kembali proses politik menuju perdamaian abadi dan berkelanjutan, berdasarkan solusi dua negara, dan mendukung upaya internasional yang terkoordinasi untuk membangun kembali Gaza," jelasnya.

DK PBB sebelumnya menyetujui dan mengadopsi resolusi yang dirancang Amerika Serikat (AS) untuk gencatan senjata di Gaza. Sebanyak 14 suara mendukung dan Rusia abstain.

Dilansir BBC dan AFP, Selasa (11/6/2024), proposal tersebut menetapkan syarat-syarat untuk "gencatan senjata penuh dan menyeluruh", pembebasan sandera yang ditahan oleh Hamas, pengembalian jenazah sandera dan pertukaran tahanan Palestina.

Rencana tersebut mencakup tiga fase yang akan diakhiri dengan rencana rekonstruksi multi-tahun di Gaza, yang sebagian besar telah hancur akibat pertempuran tersebut.

Tahap pertama dari rencana tersebut menyangkut pertukaran sandera-tahanan serta gencatan senjata jangka pendek.

Fase kedua mencakup "penghentian permusuhan secara permanen", serta penarikan penuh pasukan Israel dari Gaza, menurut teks rancangan resolusi AS.

Fase ketiga berfokus pada prospek jangka panjang wilayah tersebut, dan akan memulai rencana rekonstruksi multi-tahun di Gaza. sumber : detik.com

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Lagi, Pemimpin Hamas Yahya Sinwar Tewas Dibunuh Israel di Rumahnya
Ngeri ! Israel Bombardir Kota Kristen di Lebanon, 21 Orang Tewas
Kemenlu Evakuasi WNI asal Sumut-Riau dari Lebanon Balik Indonesia
Dua Prajurit TNI Tergabung dalam PBB  Kena Serangan Israel di Lebanon
Negara Teluk Arab Ogah Memihak saat Iran Vs Israel Bergejolak
Iran Ancam Serang Fasilitas Energi dan Gas Israel jika Kembali Menyerang
komentar
beritaTerbaru