Jumat, 25 April 2025

Muncul Isu Pergantian Kursi Sekjen PDIP Usai Hasto Jadi Tersangka

Administrator - Rabu, 08 Januari 2025 15:48 WIB
Muncul Isu Pergantian Kursi Sekjen PDIP Usai Hasto Jadi Tersangka
Megawati dan Hasto
viralnasional.com -- isu pergantian kursi sekretaris jenderal (Sekjen) DPP PDIP mulai berkembang setelah Hasto Kristiyanto ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi suap Harun Masiku kepada mantan komisioner KPU RI, Wahyu Setiawan.

Baca Juga:
Menanggapi isu tersebut, Ketua DPP PDIP Said Abdullah menyampaikan bahwa pergantian kursi Sekjen itu tentu menjadi kewenangan internal partai untuk membahasnya.

"Apakah akan ada pergantian kursi Sekjen? Apakah pak Hasto akan mengundurkan diri? Itu semua adalah wilayah otonomi internal partai," kata Said di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (8/1/2025).

Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI itu menyampaikan bahwa partai juga memiliki mekanisme untuk membahas soal kepengurusan partai. Dan semua pembahasan itu tentunya akan ditentukan oleh Ketua Umum Partai.

"Dan memang harus diakui, suka tidak suka, tapi AD/ART kami, konstitusi kami, mengamanatkan itu wilayahnya ibu Megawati," ujarnya.

Meski begitu, Said memastikan hingga saat ini belum ada pembahasan terkait pergantian kursi Sekjen sebagaimana isu yang berkembang belakangan ini. "Belum ada," tutur dia melanjutkan. *** (kha/okezone)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Putaran Suap Rp60 Miliar dalam Kasus Wilmar, Permata Hijau, dan Musim Mas
Minta Fee Proyek Pokok Pikiran DPRD, Anggota Dewan dan Kadis PUPR Kena OTT KPK
Paska Penetapan Hasto Tersangka oleh KPK, Megawati Instruksikan Kepala Daerah dan Wakil dari PDIP Tunda Keberangkatan Retret di Magelang
Hari Ini, Sidang Putusan Praperadilan Sekjen PDI Perjuangan Hasto
KPK Geledah Kantor PBJ Riau cari Dokumen Lelang Terkait Pembangunan Fly Over
KPK Tetapkan Pejabat PUPR Riau dan 4 Pihak Swasta Sebagai Tersangka Korupsi Proyek Fly Over SKA Pekanbaru
komentar
beritaTerbaru