Minggu, 15 Desember 2024

Real Count KPU 34,71% Kamis Dini Hari: Pasangan Prabowo-Gibran 56,21 Persen

Administrator - Kamis, 15 Februari 2024 06:48 WIB
Real Count KPU 34,71% Kamis Dini Hari: Pasangan Prabowo-Gibran 56,21 Persen
f-ilustrasi
viralnasional.com -Jakarta -- Hasil sementara rekapitulasi suara (real count) Pilpres 2024 yang dilakukan KPU hingga Kamis (15/2) pukul 02.10 WIB menyatakan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul atas Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.

Baca Juga:
Perolehan suara sementara Prabowo-Gibran kini sebesar 10.225.687 atau 56,21 persen.

Perolehan suara Anies-Muhaimin berada di angka 4.388.091 atau 24,12 persen. Sementara Ganjar-Mahfud 3.579.038 atau19,67 persen.

Angka tersebut diambil berdasarkan hasil rekapitulasi yang dilakukan KPU di 285.760 tempat pemungutan suara (TPS) atau 34,71 persen dari total 823.236 TPS.

Angka bisa terus berubah seiring update rekapitulasi yang dilakukan KPU. Cek perkembangan selengkapnya di sini.

Komisioner KPU Idham Kholik mengatakan data tersebut merupakan hasil penghitungan suara di TPS yang direkam atau didokumentasikan oleh KPPS melalui aplikasi Sirekap.

"Data perolehan suara peserta pemilu yang dipublikasikan oleh Sirekap adalah data hasil penghitungan di TPS atau dengan istilah lain real count," ucapnya kepada CNNIndonesia.com.

Pemungutan suara Pemilu 2024 dilakukan pada hari ini secara serentak di seluruh Indonesia. Dilanjut penghitungan suara yang dilakukan secara berjenjang oleh KPU.

Penghitungan suara dilakukan di tingkat TPS, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi lalu tingkat pusat. KPU memiliki waktu maksimal hingga 20 Maret untuk menyelesaikan rekapitulasi suara secara berjenjang tersebut.*** (jal/cnni)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Penerimaan Negara akan Dijabat Anggito Abimanyu
Presiden Prabowo Minta Harga Tiket Pesawat Turun Saat Nataru
Erick Thohir Rombak Direksi dan Komisaris 22 BUMN , Ini Nama-namanya
APBN 2024  Tekor Rp 309,2 Triliun di Awal Pemerintahan Prabowo-Gibran
Breaking News : Donald Trump Kembali Menang Pilpres Amerika Serikat  2024
Cek Utang Anda, Sudah Dihapus Prabowo atau Tidak?
komentar
beritaTerbaru